Senin, 22 Maret 2010

LOMBA KARYA TULIS ILMIAH (LKTI) TINGKAT NASIONAL IKAHIMKI TAHUN 2010

Syarat Peserta :

1. Peserta LKTI adalah mahasiswa yang sedang aktif mengikuti program pendidikan S1. Mahasiswa yang mengikuti lomba dapat berasal dari berbagai program studi yang berbeda atau dari satu program studi yang sama, namun masih dalam satu perguruan tinggi/universitas yang sama.
2. Mahasiswa yang mengikuti LKTI Tingkat Nasional IKAHIMKI adalah mahasiswa perguruan tinggi dari Jurusan/Program Studi : Kimia, Pendidikan Kimia, atau Teknik Kimia.
3. LKTI dapat diikuti oleh perseorangan ataupun kelompok (maksimal 3 orang)
4. Masing – masing kelompok dibimbing oleh 1 orang Dosen Pembimbing atau Pendamping
5. Tiap Universitas/Perguruan Tinggi dapat mengikutsertakan lebih dari 1 kelompok karya tulis ilmiah

Ketentuan Naskah dan Lomba Karya Tulis Ilmiah :

Sabtu, 20 Maret 2010

beasiswa PU

Kementrian Pekerjaan Umum dan Badan Pembinaan Konstruksi dan Sumber Daya Manusia menawarkan Beasiswa Pendidikan Profesional Keahlian Teknik Konstruksi Pekerjaan Umum untuk tahun anggaran 2010. Beasiswa diperuntukkan untuk jenjang D3, D4, serta Magister S2 Teknik bekerjasama dengan beberapa Perguruan Tinggi Nasional (PTN) terkemuka.

Selasa, 16 Februari 2010

AUDISI KAMPUS ONE

Kampus One merupakan program pendidikan dan pengembangan calon karyawan TV One yang direkrut dari lulusan Universitas/PT terkemuka di seluruh Indonesia (S1). Program ini mempersiapkan calon karyawan untuk menjadi seorang broadcaster handal, dengan pelatihan meliputi kemampuan teknis seperti reportase, presenting, kamera, editing, team building training dan leadership training. Program ini berlangsung selama 6 bulan.




Persyaratan

Minggu, 14 Februari 2010

beasiswa BI

Program Beasiswa dilakukan dengan tujuan untuk memberikan bantuan keuangan tanpa ikatan dinas kepada mahasiswa yang secara ekonomi kurang mampu namun memiliki prestasi akademik yang baik, terutama untuk membantu menyelesaikan tugas akhir akademiknya.

Terhitung September 2003, program beasiswa diberikan

beasiswa supersemar untuk unnes

Perlu kami informasikan juga bahwa bantuan beasiswa Supersemar tahun anggaran 2010 sebesar Rp. 120.000 (seratus dua puluh ribu rupiah) per mahasiswa per bulan, untuk jangka 12 (dua belas) bulan. Beasiswa ini diutamakan bagi mahasiswa penerima beasiswa tahun 2009 yang masih memenuhi persyaratan.

berhubung ada masalah teknis ketika mengaksesnya, maka informasi lengkapnya dapat diakses disini

beasiswa supersemar

Beasiswa Supersemar ialah bantuan dana pendidikan yang diberikan oleh Yayasan Supersemar kepada pelajar dan mahasiswa dengan persyaratan tertentu, dengan tujuan untuk membantu meringankan beban di dalam mengatasi biaya pendidikan formal agar beasiswan (siswa/mahasiswa penerima beasiswa) terhindar dari ancaman putus sekolah. Prioritas beasiswa Supersemar saat ini adalah siswa SMK negeri dan mahasiswa di perguruan tinggi.

I. Beasiswa Supersemar untuk Siswa SMK Negeri
A. Persyaratan
Berstatus siswa yang masih aktif.
Nilai rata-rata rapor terbaru minimal = 6,5 Anak dari keluarga kurang/tidak mampu.
Diusulkan oleh kepala sekolahnya. Beasiswa berlaku untuk satu tahun pelajaran dan dapat diperpanjang untuk tahun berikutnya apabila masih diusulkan oleh kepala sekolahnya.

B. Cara Mengajukan Permohonan

Selasa, 09 Februari 2010

Tips Mendapatkan Beasiswa

Pada era globalisasi di mana setiap orang mempunyai hak mendapatkan kehidupan yang lebih baik di seluruh muka Bumi, akan membuat persaingan pencari kerja semakin keras. Oleh karena itu, setiap orang harus membekali dirinya untuk bisa menang dalam mendapatkan pekerjaan, atau mampu membuka lapangan kerja bagi dirinya sendiri.

Salah satu cara membekali diri adalah mendapatkan pendidikan yang

Tips Mendapatkan Beasiswa Luar Negeri

Sehubungan dengan banyaknya Pelajar yang berkeinginan untuk ke jerman tapi tidak punya kemampuan finansial yang cukup. Maka dengan ini BeasiswaBelajar.Com mencoba memberikan sedikit Tips Mendapatkan Beasiswa Luar Negeri Ke Jerman

Beasiswa Monbukagakusho 2010 Japan Scholarships

Informasi beasiswa luar negeri terbaru tahun 2010 untuk masyarakat indonesia yang berkeinginan untuk mendapatkan beasiswa luar negeri ke jepang dalam program Beasiswa Monbukagakusho Program Teacher Training dan Japanese Studies.

Pada saat ini sekitar 1600 siswa Indonesia tengah melanjutkan pendidikannya di Jepang. Dari jumlah tersebut, sebagian besar adalah mereka yang menerima beasiswa, baik dari pemerintah Jepang, instansi maupun perusahaan lainnya. Beasiswa Pemerintah Jepang yang cukup dikenal oleh masyarakat Indonesia adalah beasiswa dari Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Olah Raga, Ilmu Pengetahuan dan Teknologi Jepang (Monbukagakusho/ MEXT). Beasiswa ini meliputi biaya studi dan biaya hidup, tanpa ikatan apapun.

Kedutaan Besar Jepang di Indonesia dan Konsulatnya

Beasiswa Bidik Misi 2010 Bagi Calon Mahasiswa Berprestasi

Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi Departemen Pendidikan Nasional (Dikti-Depdiknas) meluncurkan pedoman untuk memeroleh Beasiswa Bidik Misi (Beasiswa Pendidikan Bagi Calon Mahasiswa Berprestasi) 2010 yang disediakan bagi 20.000 calon mahasiswa.

Bagi yang tertarik, ketentuan khusus sebagai persyaratan utama mendaftar program beasiswa ini adalah para siswa SMA/SMK/MA/MAK atau sederajat yang dijadwalkan lulus pada 2010 mendatang. Pendaftar adalah siswa atau calon mahasiswa dari keluarga yang secara ekonomi kurang mampu dan berprestasi, baik di bidang akademik/kurikuler, ko-kurikuler maupun ekstrakurikuler yang diketahui oleh Kepala Sekolah/Pimpinan Unit Pendidikan Masyarakat (Dikmas) Kabupaten/Kota.

Adapun prestasi akademik/kurikuler yang dimaksud adalah peringkat 25 persen terbaik di kelas, sedangkan prestasi pada kegiatan ko-kurikuler dan/atau ekstrakurikuler minimal peringkat ke-3 di tingkat Kabupaten/Kota dan harus sesuai dengan program studi yang dipilih.

Dana beasiswa dan biaya pendidikan yang diberikan melalui program Bidik Misi 2010 ini sebesar Rp 5.000.000 (lima juta rupiah) per mahasiswa per semester yang diprioritaskan untuk biaya hidup.

Untuk mengetahui lebih jauh mengenai pedoman beasiswa ini, mulai dari syarat, ketentuan, cara pendaftaran, hingga jadwal seleksi bisa dilihat dan diunduh di Dikti.go.id Kelembagaan.Dikti.go.id

FUJITSU MEMBUKA BEASISWA MANAJEMEN KEPEMIMPINAN GLOBAL

Fujitsu membuka pendaftaran program beasiswa manajemen kepemimpinan global di Japan-America Institute of Management Science (JAIMS) periode 2010 yang terbuka bagi seluruh masyarakat Indonesia. Achmad S. Sofwan, Chief Operating Officer Fujitsu Indonesia, mengatakan beasiswa Fujitsu bertujuan memberikan kesempatan bagi seluruh masyarakat di Asia Pasifik untuk memberikan sumbangsihnya pada kawasan ini lewat pembelajaran nilai dan budaya yang berbeda, serta bisnis global.

"Hingga saat ini, sudah ada 370 profesional bisnis termasuk dari Indonesia yang mendapatkan beasiswa Fujitsu. Beasiswa ini terbuka di 18 negara Asia Pasifik," kata Achmad dalam rilis pers Senin (4/1/2010). "Beasiswa ini adalah kontribusi Fujitsu bagi kawasan ini, sekaligus bisa menjadi kesempatan pengembangan kepemimpinan bagi praktisi bisnis di Indonesia."

Fujitsu memberikan beasiswa bagi program baru di JAIMS, yakni East-West Leade rs Program (EWKLP) yang bertujuan menyiapkan generasi baru pemimpin bisnis. Fujitsu akan membuka pendaftaran permohonan beasiswa ini hingga 10 Maret 2010, dilanjutkan dengan wawancara pada April 2010 dan pemilihan peserta pada Mei 2010.

JAIMS EWKLP 2010 Fall Term ini akan berlangsung mulai 11 Oktober 2010 hingga 6 Januari 2011 di Hawaii, AS dan Jepang. Program EWKLP menggabungkan praktik-praktik terbaik dari Timur dan Barat dengan format pembelajaran intensif. Setelah masa perkuliahan di Hawaii, peserta akan diundang ke Jepang untuk mengikuti berbagai kegiatan terkait kebudayaan, pendalaman tentang Fujitsu dan pemberian penghargaan.

Angeline Melissa Simanullang, alumni JAIMS EWKLP Spring 2009, menceritakan seluruh materi diberikan oleh para profesor yang ahli di bidangnya, dari tradisi keilmuan Barat dan Timur. "Melalui program ini saya mendapatkan pengetahuan mendalam tentang bisnis global melalui materi-materi yang singkat namun sangat praktis. Ada juga sejumlah topik khusus menarik karena memberikan perspektif bisnis yang lain dari sudut pandang non-bisnis," katanya.

Angeline yang meraih Student's Choice Award pada JAIMS-EWKLP saat ini adalah Art Director MAC909.

Atmosfir lintas kultural dalam program ini, lanjut Angeline, sangat terasa karena pada saat itu diikuti siswa dari sembilan negara dengan latar belakang profesi yang berbeda, harus hidup dan bekerja sama setiap hari.

"Secara keseluruhan program ini telah menyatukan para pemuda dari berbagai negara, membentuk komunitas dunia, ikatan yang diharapkan bisa berlangsung selamanya. Melalui program pemberdayaan ini, kami mendapatkan pengetahuan bisnis dan pemahaman lintas kultural yang menjadi aset penting bagi semua orang untuk sukses di era global ini," tuturnya.

Jessica Schwarze, alumni JAIMS-EWKLP 2005, mengatakan kelas-kelas dalam program ini benar-benar berfokus pada skenario-skenario bisnis nyata yang hingga saat ini sangat bisa diterapkan dalam pekerjaannya.

"Manfaat dari pelajaran yang saya dapatkan selama program empat bulan secara intensif di Hawaii dan Tokyo ini sungguh tidak ternilai harganya. Dari beasiswa ini saya juga bisa berinteraksi dengan orang-orang dari berbagai latar belakang budaya, sekaligus mempelajari bisnis global," kata Jessica yang saat ini adalah Head of Marketing SAP Indonesia.

Fujitsu memberikan beasiswa untuk JAIMS EWKLP ini yang mencakup biaya perkuliahan, transportasi, asuransi kesehatan dan uang saku untuk biaya hidup. Persyaratan peserta sarjana dari semua latar belakang, dengan IPK minimal 3.0, mencapai nilai TOEFL minimum 577/233/90 (paper/computer/internet), atau TOEIC minimum 750 atau IELTS 6.5, memiliki pengalaman kerja penuh waktu minimum selama tiga tahun, diutamakan lima tahun.

Beasiswa Fujitsu diselenggarakan sejak 1985 untuk memperingati 50 tahun yayasan Fujitsu. JAIMS didirikan pada 1972 oleh Yoshimitsu Kohra yang saat ini menjabat President Fujitsu Limited. Untuk informasi lebih lanjut mengenai Fujitsu Scholarship, kunjungi http://www.fujitsu.com/scholarship atau kontak ke contact-scholarship@cs.jp.fujitsu.com.

Diambil dari kompas.com